REVIEW THE BREAKUP PLAYLIST (2015)

Trixie dan Gino adalah sepasang kekasih dimana pertemuan mereka berawal dari sebuah audisi pencarian bakat yang dilakukan Trixie dan Gino sebagai jurinya. Perjalanan mereka sebagai sepasang kekasih bisa dibilang begitu cepat. Seiring berjalannya waktu, hubungan mereka pun kandas. Hingga beberapa tahun kemudian, label dari tempat Trixie dulu bekerja sebagai penyanyi menawarkan kepada Trixie untuk kembali bernyanyi lagu-lagu andalan dirinya dahulu. Namun itu semua harus dilakukan dengan teman duet Trixie dahulu, yaitu Gino, mantan kekasihnya. Akankah Trixie dan Gino dapat melakukan ini semua sebatas pekerjaan profesionalisme saja?

Latar belakang dari kedua pemain utama The Breakup Playlist ini, Piolo Pascual dan Sarah Geronimo, sama-sama seorang musisi. Jadi tidak usah meragukan bagaimana akting mereka ketika melakoni sebagai pencipta lagu dan penyanyi di film ini. Harus diakui beberapa adegan antara Sarah dan Piolo memang ada yang kurang chemistrynya sebagai sepasang kekasih. Namun itu semua sedikit tertutupi dengan cerita yang terlihat sederhana namun mendalam untuk sebuah film yang ingin menyampaikan bagaimana harus menghadapi kenyataan setelah sudah tidak bersama lagi dengan mantan kekasih. Dengan judul film The Breakup Playlist, pastinya lagu-lagu tema tentang putus cinta menjadi latar belakang dari film ini. Ada 1-2 lagu yang cukup enak dan cocok dengan adegan di film ini.

Sebagai penonton awam yang jarang menonton film dari negata Phillipine, rasanya The Breakup Playlist cukup boleh untuk dinikmati. Film ini bisa kalian tonton di Netflix. Jika kalian pernah menonton film All Of You, Changing Partners, atau Always be My Baby yang merupakan karya dari sutradara Dan Villegas ini, rasanya bolehlah ditonton The Breakup Playlist ini untuk menambah referensi dari karya beliau.

3/5

Trailer:

Komentar