REVIEW Sabyan Menjemput Mimpi (2019)

Bagi penggemar Sabyan pasti sudah tidak asing lagi dengan lagu-lagu mereka. Prestasi mereka bisa dibilang sesuatu yang menarik perhatian, karena bisa mencapai miliaran viewers di Youtube Channel mereka. Mungkin karena prestasi ini Falcon Pictures tertarik untuk menjadi bagian film Sabyan Menjemput Mimpi. Namun apakah lantas jumlah penonton youtubenya menjadi tolok ukur para penontonnya datang ke bioskop untuk menonton kisah perjalanan awal mula Sabyan? Singkat kata apakah fans Sabyan lantas peduli dan mau beli tiket nonton? Sepertinya tidak.

Film Sabyan Menjemput Mimpi merupakan salah satu film Indonesia terpede yang pernah saya tonton di bioskop. Mengapa terpede? Ya mereka pede banget seakan-akan fans mereka yang sudah nonton atau mendengarkan lagu-lagu mereka di Youtube mau ke bioskop menonton awal mula karir mereka di dunia musik. Come on, tahun 2019 sedikit kali woi yang seperti itu. Apalagi tiket bioskop sekarang mahal banget woi. Andai saja endingnya tidak menunjukkan kepedean mereka, sebenarnya film Sabyan Menjemput Mimpi masih tergolong cukup aman dinikmati. Semoga kedepannya tidak ada lagi film seperti Sabyan Menjemput Mimpi, walaupun produser merasa artis atau tokoh tersebut terkenal ya haruslah kalian riset dulu apakah fansnya mau ke bioskop demi menonton perjalanan karir artis/tokoh tersebut atau tidak. Jangan kepedean lihat followers atau viewers lantas menjadi jaminan mendatangkan penonton.

1/5


Trailer:

Komentar