Setelah memproduksi film Laskar Pelangi 2: Edensor pada akhir tahun 2013, Mizan Production kembali memproduksi film Indonesia yang kini dengan judul Sepatu Dahlan. Film yang merupakan hasil kerja sama Mizan dengan Semestapro dan Exposure Picture ini bisa kamu tonton di bioskop mulai tanggal 10 April 2014.
Film yang diangkat dari Novel dengan Judul yang sama karya Khrisna Pabhicara, Sepatu Dahlan ini, mengkisahkan tentang Perjuangan seorang anak dengan harapan dan cita-citanya ingin memiliki sepatu dan sepeda untuk sekolah. Namun, keadaan orang tuanya yang miskin, harapan itu hanya disimpan dalam hati, jangan kan buat membeli sepatu atau sepeda sekalipun, sehari-harinya dapat makan dengan hanya dengan Ubi sudah merupakan hal yang luar biasa bagi keluarganya. Film Sepatu Dahlan ini juga merupakan film kisah nyata dari seorang seorang tokoh besar yaitu Dahlan Iskan yang kini menjabat sebagai Menteri BUMN.
Poster SEPATU DAHLAN
Deretan para pemain di film ini:
1. Aji Santosa (Dahlan Kecil)
2. Amyra Jessica (Atun)
3. Bima Azriel - Zein
4. Dayat Simbaia - Adam
5. Donny Damara - Bapak Iskan
6. Elyzia Mulacela - Sofwati
7. Intan Salwa - Maryati
8. Kinaryosih - Ibu Iskan
9. Teuku Rifnu Wikana - Ust. Ilham
Trailer:
Komentar
Posting Komentar