
Kehidupan Adam Lerner (Joseph Gordon-Levitt) Nampak sempurna. Ia
berbakat, memiliki kekasih yang cantik dan pekerjaan yang mapan. Di
usianya yang ke-27, ia telah memiliki segalanya. Namun ketika Adam mulai
mengalami sakit di punggungnya, ia akhirnya mengetahui bahwa ia
mengidap kanker langka dan kemungkinannya fatal. Dengan tumor yang makin
membesar dan ganas, hidupnya berubah dalam sekejap. Sahabatnya, Kyle
(Seth Rogen), menggunakan kondisi Adam untuk memikat gadis-gadis, dan
Katherine (Anna Kendrick), terapis muda yang ditugaskan untuk
membantunya.
Penulis
Will Reiser punya pengalaman sendiri menghadapi kanker, dan terinspirasi
untuk menulis cerita yang menyentuh sekaligus humor tentang sebuah
dunia dimana seorang pria tidak siap menghadapinya. 50/50 adalah sebuah film komedi yang mengingatkan
kita bahwa terkadang
tertawa adalah obat yang sebenarnya. Tertawa disaat masa sulit pasti
adalah hal tersulit untuk dilakukan, akan tetapi percayalah dengan
tertawa sedikit saja akan menenangkan jiwa dan hati.

Joseph Gordon Levitt di film ini pun tampil dengan penjiwaan karakter yang begitu mendalam. Seth Rogen yang biasa tampil di film komedi kini tetap sebagai komedian di film ini tapi di posisi untuk menghibur sahabatnya yang sedang rapuh.Aktris cantik Anna Kendrick nampaknya bisa dijadikan pemanis di film ini. Wajahnya yang cantik membuat film ini semakin adem.
Jadi tidak ada salahnya kalau film 50/50 bisa jadi tontonan alternatif
di saat hebohnya film Twilight Saga dan Skyfall di bioskop saat ini.
Banyak hal yang bisa diambil dari film ini, salah satunya berjuang
ketika penyakit menggerogoti tubuh kalian.:Salam JoXa:
8,5/10
Trailer:
Komentar
Posting Komentar