Review Film Indonesia Ajari Aku Islam (2019)


Film terbaru dari kolaborasi RA Pictures dengan Retro Pictures dengan judul Ajari Aku Islam menghiasi di bulan Oktober 2019. Dengan menggandeng Roger Danuarta dan Cut Meyriska sebagai pasangan utama dari film ini rasanya bak melihat pasangan bener yang sedang main film bareng. Cerita dari Ajari Aku Islam menceritakan seorang pemuda Tionghoa non Muslim bernama Kenny yang jatuh hati kepada Fidya seorang gadis Melayu Muslim, Fidya pun akhirnya menaruh hati kepada Kenny, tapi perjalanan cinta mereka kemudian terhalang oleh perbedaan budaya, agama dan perjodohan yang telah dipersiapkan oleh orang tua mereka masing-masing, akankah mereka berpasrah kepada keadaan atau justru berusaha mengikuti kata hati mereka?

Film bertemakan religi dengan bumbu kisah asmara Kenny dengan Fidya menjadi inti utama cerita dari film Ajari Aku Islam. Betapa beruntungnya film ini karena saya bisa menikmati chemistry dan tektokan dialog antara Roger Danuarta dan Cut Meyriska. Kalau bukan mereka yang melakoni di film ini mungkin saya akan tertidur dikarenakan miskinnya ide cerita yang diangkat dari film ini. Film yang menceritakan kisah nyata dari salah satu produser film Ajari Aku Islam sayangnya kurang bumbu konflik drama yang masuk akal atau kurang relate dengan penonton. Hanya mengandalkan dialog ala anak Medan yang kebetulan memang setting lokasi dan kedua karakter berasal dari Kota Medan lantas membuat film ini menjadi menarik? Oh belum tentu. Rasanya iming-iming promo untuk naik haji kalau menonton film Ajari Aku Islam di bioskop bisa dibilang tepat apalagi kalau yang belum pernah Naik Haji. Ya semoga aja ke depannya tidak hanya mengandalkan pemain yang notabene sudah status pacaran, lantas melupakan ide cerita yang gemilang untuk dimasukkan ke dalam cerita. 

1,5/5

Trailer:


Komentar