Review Hereditary (2018)

Kejadian misterius setelah kematian nenek dari Keluarga Graham pun dialami oleh Steve dan Annie beserta kedua anak mereka Peter dan Charlie. Kejadian misterius terjadi pada Charlie, anak bungsu Steve yang merasakan sesuatu kejadian aneh setelah melihat burung jatuh di jendela kamarnya. Tidak hanya kejadian misterius yang ditimpa oleh keluarga Graham, bahkan nyawa mereka satu per satu sedang terancam juga.


Film Hereditary merupakan film debut panjang dari Ari Aster. Ari, yang merupakan lulusan dari American Film Institute ini, terbiasa membuat film-film pendek. Di debutnya kali ini dia mencoba membuat sesuatu yang baru di dunia genre horor. Tidak hanya misteri dan horor yang diberikan, namun adanya psikologi horror juga terdapat dalam film Hereditary. Buat kamu yang tidak suka dengan film genre horor karena takut dengan adanya hantu, rasanya tidak perlu takut untuk memutuskan menonton film ini di bioskop. Film Hereditary sama sekali tidak memberikan rasa takut dari sisi hantu. Film ini jatuhnya justru ke psikologi thriller ke penontonnya.

Kehadiran Alex Wolff, Gabriel Byme, Milly Shapiro hingga Toni Collette sebagai ibu dari keluarga Graham nampaknya berakting cukup baik. Paling difavoritkan adalah akting dari si kecil Charlie, Milly Shapiro. Kunci untuk menikmati film Hereditary yaitu pastikan kamu menyimak dari awal film, siapa tahu kan dari prolog film, kepala burung yang mati, atau loteng rumah hingga bunyi "klok" ketika suasana sunyi senyap menjadi kunci dari kisah misterius yang dialami oleh keluarga Graham? Selamat menikmati sebuah sajian film yang fun yang tidak mengandung seramnya sedikit pun.

3/5

Trailer:

Komentar