Review: Refleksikan Diri Anda dengan menonton Hacksaw Ridge


Sebuah film terbaru yang disutradarai oleh Mel Gibson kali ini sayang untuk dilewatkan. Film Hacksaw Ridge diangkat dari kisah nyata seorang tokoh Desmond yang diperankan oleh Andrew Garfield. Dia ingin menjadi seorang paramedic tentara tapi tidak mau menyentuh senjata karena dia sangat berkeyakinan teguh yang mengajarkan dilarang membunuh. Tidak hanya setting perang aja yang diberikan film ini akan tetapi sisi drama keluarga Desmond dengan ibu, ayah, abangnya dan kekasihnya.

Perjuangan dan pengorbanan yang dilakukan oleh Desmond di film ini sungguh luar biasa dan bisa dijadikan pembelajaran sendiri apakah kita mampu melakukan seperti yang dilakukan Desmond? Sebagai contoh, apakah kita masih sanggup mengingat kepercayaan kita disaat walau badai rintangan sekalipun?

1. Selama 10 menit penonton bertepuk tangan sambil berdiri ketika diputar di Venice Film Festival 2016, September lalu.
2. Teresa Palmer melakukan pengambilan gambar film ini dan film dia yang lain di tempat yang sama, Melbourne.
3. Film Hacksaw Ridge, adalah film kedua kolaborasi Teresa Palmer dan Luke Bracey setelah film Point Break (2015).

4,5/5


Trailer:

Komentar